Polri  

Bhabinkamtibmas Mengajar Anak-Anak Sekolah Dasar di Kelas Inspirasi

Widang – Wujud sumbangsih terhadap bidang pendidikan serta kepedulian kepada anak-anak dan masa depannya, Bhabinkamtibmas Polsek Widang Bripka Agus Arifianto mengajar dan memberikan inspirasi maupun motivasi di SD Negeri Bunut Kecamatan Widang Tuban Jawa Timur pada Sabtu (28/9/24) pagi.

“Kelas inspirasi merupakan kegiatan pembelajaran yang dilakukan guru dengan menyajikan pembelajaran yang menghadirkan profesional untuk menjadi narasumber di kelas dengan harapan dapat menjadi inspirasi bagi para siswa dengan cara berbagi cerita tentang profesi dan tugas yang di embannya.

Kedatangan kami disambut baik oleh Kepala SD Negeri Bunut dan guru. Tujuan Kepolisian melakukan pengajaran dalam Program kelas inspirasi bagi Anak-Anak SD untuk memberikan motivasi, selanjutnya mampu menginspirasi anak – anak agar lebih giat belajar,” kata Bripka Agus.

Dengan adanya kelas inspirasi, diharapkan anak-anak ini dapat menyelesaikan tahapan ini dan dapat melanjutkan ke tahapan yang lebih tinggi serta sukses di masa depannya. Kami dari Kepolisian peduli dan turut sumbangsih terhadap bidang pendidikan, ” sambungnya.

Kita mengarahkan anak-anak ini ke hal yang lebih baik, tentunya untuk masa depannya, ” imbuhnya.

Kontributor : B2
Published : Humas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *