Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Siaga

Satgas Preventif OMB Polres Probolinggo Maksimalkan Patroli Dialogis untuk Pemilu Damai

badge-check

PROBOLINGGO,- Memasuki tahapan masa kampanye, personel Satgas Preventif Operasi Mantap Brata (OMB) Polres Probolinggo memaksimalkan patroli cooling system di wilayah hukum Polres Probolinggo.

Dalam Patroli tersebut personel Polres Probolinggo sesekali berdialog dengan Masyarakat untuk menyampaikan himbauan tentang keamanan dan ketertiban Masyarakat (kamtibmas).

Satgas Preventif OMB Polres Probolinggo Maksimalkan Patroli Dialogis untuk Pemilu Damai

Selain itu pada patroli dialogis, personel Polres Probolinggo yang dipimpin Kasat Samapta Iptu Siswandi, juga melakukan pengecekan Gudang Logistik Pemilu sekaligus mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Probolinggo.

Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana mengatakan bahwa, Patroli Skala Besar juga dilakukan untuk memantau situasi kamtibmas pada masa tahapan kampanye dalam rangka mewujudkan Pemilu aman, damai dan sejuk.

“Ini dilakukan untuk mengantisipasi segala sesuatu yang dapat terjadi di masa kampanye. Jadi dengan hadirnya Polisi diharapkan dapat memberikan rasa aman dan damai kepada masyarakat dan petugas penyelenggara pemilu”, kata Kapolres Probolinggo,Kamis (7/12)

Lebih lanjut, Kapolres Probolinggo meminta kepada personelnya yang melaksanakan patroli dialogis agar melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab, profesional dan humanis.

Kapolres Probolinggo juga menegaskan bahwa tugas kepolisian mengamankan dan tidak terlibat dalam kegiatan politik.

Selain itu, Kapolres Probolinggo menghimbau kepada seluruh masyarakat agar melaksanakan proses kampanye sesuai dengan undang-undang yang berlaku dan tidak mudah menyebarkan isu-isu hoax atau berita bohong yang dapat mengganggu kondusifitas wilayah hukum Polres Probolinggo.

“Sedini mungkin masyarakat mengecek kebenaran informasi sebelum mensharenya ke media sosial atau memberitahukan informasinya ke orang lain, agar masyarakat tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu yang tidak benar adanya,” ucap Kapolres Probolinggo. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Kasus Kekerasan di SMKN 3 Tanjabtim: Guru Dikeroyok, Pendidikan Karakter Dipertanyakan

17 Januari 2026 - 19:53 WIB

Kasus Kekerasan di SMKN 3 Tanjabtim: Guru Dikeroyok, Pendidikan Karakter Dipertanyakan

Aksi Heroik Istri Polisi di Tanjakan Yapan: Rela Jadikan Mobil Pribadi Benteng demi Selamatkan Pengendara

17 Januari 2026 - 17:20 WIB

Aksi Heroik Istri Polisi di Tanjakan Yapan: Rela Jadikan Mobil Pribadi Benteng demi Selamatkan Pengendara

Jamin Keamanan Pengunjung, Polres Probolinggo Fokuskan Pengamanan Wisata Selama Libur Panjang

17 Januari 2026 - 11:49 WIB

Jamin Keamanan Pengunjung, Polres Probolinggo Fokuskan Pengamanan Wisata Selama Libur Panjang

Polisi Amankan 11 Paket Sabu Milik Seorang Buruh di Luwuk Selatan

16 Januari 2026 - 15:34 WIB

Polisi Amankan 11 Paket Sabu Milik Seorang Buruh di Luwuk Selatan

Dikejar Linmas Antar Desa, Terduga Pelaku Pencurian Motor Diamankan di Sapikerep Sukapura 

16 Januari 2026 - 12:19 WIB

Dikejar Linmas Antar Desa, Terduga Pelaku Pencurian Motor Diamankan di Sapikerep Sukapura 
Trending di Hukum dan Kriminal