Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Berita

Sinergi Polres Temanggung dan Masyarakat Bersihkan Material Longsor Di Bulu, Contoh Nyata Dari Semangat Kebersamaan

badge-check


					Sinergi Polres Temanggung dan Masyarakat Bersihkan Material Longsor Di Bulu, Contoh Nyata Dari Semangat Kebersamaan Perbesar

TEMANGGUNG // Patrolihukum.net – Kepolisian Resor Temanggung menunjukkan gerak cepat dengan mengerahkan puluhan personel gabungan untuk melaksanakan kerja bakti pembersihan material longsor di Dusun Grubug, Desa Wonotirto, Kecamatan Bulu, pada Sabtu (8/11/2025). Aksi kemanusiaan ini dipimpin langsung oleh personel Polsek Bulu dan Dalmas Polres Temanggung, menyusul musibah tanah longsor yang terjadi sehari sebelumnya, Jumat (7/11/2025), sekitar pukul 13.30 WIB.

Giat pembersihan yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB ini diinisiasi dan dipimpin langsung oleh Kapolsek Bulu Iptu Sutiyanto dan KBO Sat Samapta Polres Temanggung, Polda Jateng AKP Maryana. Total 26 personel Polri terlibat aktif, terdiri dari 18 personel Dalmas Polres Temanggung dan 8 personel Polsek Bulu hadir juga dalam kegiatan tersebut Instansi terkait, relawan serta masyarakat sekitar.

Sinergi Polres Temanggung dan Masyarakat Bersihkan Material Longsor Di Bulu, Contoh Nyata Dari Semangat Kebersamaan

Bencana longsor ini diduga kuat dipicu oleh curah hujan deras, diperparah dengan kondisi tidak adanya saluran air. Aliran air hujan yang melewati jalan dan bermuara di halaman rumah mengikis pondasi, menyebabkan struktur tanah menjadi gembur dan akhirnya longsor.

Kapolsek Bulu, IPTU Sutiyanto, S.H., menegaskan bahwa kehadiran Polri di lokasi bencana merupakan komitmen untuk memberikan perlindungan dan pelayanan cepat kepada masyarakat.

“Kami bersyukur, seluruh kegiatan kerja bakti pembersihan material longsor berjalan aman dan lancar tanpa kendala. Sinergi antara seluruh pihak, di mana Polri menjadi motor penggerak, sangat solid dalam upaya memulihkan kondisi pasca-bencana ini. Ini adalah wujud nyata pelayanan kami,” terang Iptu Sutiyanto.

Keberhasilan pembersihan material longsor menjadi upaya vital untuk memulihkan akses dan lingkungan warga terdampak. Kehadiran Polri di tengah masyarakat menjadi jaminan bahwa penanganan bencana dilakukan dengan cepat dan terkoordinasi.

(Humas Polres Temanggung)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Legislator PDI-P Dedi Purnomo Kritik Penanganan Kasus Suarni Sapikerep, Minta Polres Probolinggo Bertindak Profesional dan Tanpa Intervensi

19 November 2025 - 12:05 WIB

Legislator PDI-P Dedi Purnomo Kritik Penanganan Kasus Suarni Sapikerep, Minta Polres Probolinggo Bertindak Profesional dan Tanpa Intervensi

Kang Suli Ketua Koordinator Aliansi Aktivis Probolinggo: Jangan Biarkan Kasus Suarni Hilang di Meja Penyidikan

18 November 2025 - 21:22 WIB

Kang Suli Ketua Koordinator Aliansi Aktivis Probolinggo: Jangan Biarkan Kasus Suarni Hilang di Meja Penyidikan

Fenomena Geng Motor Marak, Pemkot dan Polresta Probolinggo Bentuk Duta Pelajar Antikekerasan

18 November 2025 - 14:48 WIB

Fenomena Geng Motor Marak, Pemkot dan Polresta Probolinggo Bentuk Duta Pelajar Antikekerasan

KAPOLDA KEPRI TERIMA KUNJUNGAN KEHORMATAN IFLEC: PERKUAT SINERGI PEMBERANTASAN KEJAHATAN LINTAS NEGARA*

17 November 2025 - 21:32 WIB

KAPOLDA KEPRI TERIMA KUNJUNGAN KEHORMATAN IFLEC: PERKUAT SINERGI PEMBERANTASAN KEJAHATAN LINTAS NEGARA*

Gelar Pasukan Operasi Zebra Semeru 2025, Kapolres Nganjuk Tekankan Pentingnya Kepatuhan Berlalu Lintas

17 November 2025 - 21:27 WIB

Gelar Pasukan Operasi Zebra Semeru 2025, Kapolres Nganjuk Tekankan Pentingnya Kepatuhan Berlalu Lintas
Trending di Berita