Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

TNI, AD-AL-AU

Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Untuk Kelancaran dan Kesuksesan Latihan Sikatan Daya Tahun 2025

badge-check


Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Untuk Kelancaran dan Kesuksesan Latihan Sikatan Daya Tahun 2025 Perbesar

Makassar – Lanud Sultan Hasanuddin menggelar doa bersama untuk kelancaran dan kesuksesan Latihan Matra Udara II Komando Operasi Udara (Koopsud) II, Sikatan Daya Tahun 2025, yang dilaksanakan di beberapa tempat ibadah di Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan, Selasa (10/6/2025).

 

Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Untuk Kelancaran dan Kesuksesan Latihan Sikatan Daya Tahun 2025

Untuk yang beragama Islam doa bersama dilaksanakan di Masjid Nurussamawa, dan agama Kristen di Gereja Pauk Lahai Roi serta agama Hindu di Skadron Udara 5 Lanud Sultan Hasanuddin. Latihan Sikatan Daya Koopsud II, rencananya akan dilaksanakan mulai tanggal 11 sampai 23 Juni 2025.

 

Doa bersama dipimpin langsung oleh Kabintal Lanud Sultan Hasanuddin Letkol Sus Mohammad Mohtar, S. Ag. Kegiatan diawali dengan shalat Dzuhur berjamaah dilanjutkan doa bersama untuk memohon kepada Allah SWT agar rangkaian Latihan Matra Udara II Koopsud II, Sikatan Daya Tahun 2025 dapat berjalan aman, lancar dan selamat.

 

Usai melaksanakan doa bersama, Komandan Lanud (Danlanud) Sultan Hasanuddin Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto M. Han. menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama merupakan bentuk ikhtiar spiritual agar seluruh rangkaian latihan dapat berjalan dengan aman, lancar, dan memberikan hasil maksimal. “Latihan Matra Udara II Sikatan Daya adalah momen penting untuk mengasah kemampuan dan kesiapsiagaan tempur. Namun, tidak kalah pentingnya adalah memohon perlindungan dan bimbingan dari Tuhan Yang Maha Esa dalam setiap langkah yang kita lakukan,” ujarnya.

 

Dalam kesempatan tersebut Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto mengajak kepada seluruh prajurit TNI AU khususnya Lanud Sultan Hasanuddin untuk mendoakan agar prajurit TNI Angkatan Udara yang terlibat dalam latihan Sikatan Daya tahun 2025 senantiasa diberikan keamanan, keselamatan baik materil maupun personel, dan kelancaran dalam setiap tahapan latihan. (Pen Hnd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Jaga Reputasi Unsoed, Mayjen TNI (Purn) Fulad Imbau Masyarakat Tak Terprovokasi Isu

28 Juli 2025 - 22:10 WIB

Jaga Reputasi Unsoed, Mayjen TNI (Purn) Fulad Imbau Masyarakat Tak Terprovokasi Isu

Dekat dengan Warga, Babinsa Turun Langsung Bantu Bangun Pondasi Rumah Warga Binaan

28 Juli 2025 - 12:31 WIB

Dekat dengan Warga, Babinsa Turun Langsung Bantu Bangun Pondasi Rumah Warga Binaan

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacara Ziarah Peringatan Ke-78 TNI AU

28 Juli 2025 - 12:30 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacara Ziarah Peringatan Ke-78 TNI AU

Jaga Tradisi, Jaga Negeri: TNI Kawal Pawai Budaya Bendorejo Jelang HUT RI ke-80

28 Juli 2025 - 11:41 WIB

Jaga Tradisi, Jaga Negeri: TNI Kawal Pawai Budaya Bendorejo Jelang HUT RI ke-80

Kodim 1008/Tabalong Gelar Upacara Bendera Rutin, Dipimpin Langsung oleh Pasi Intel Kapten Inf Uung

28 Juli 2025 - 11:38 WIB

Kodim 1008/Tabalong Gelar Upacara Bendera Rutin, Dipimpin Langsung oleh Pasi Intel Kapten Inf Uung
Trending di TNI, AD-AL-AU