Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Olahraga

Turnamen Sepak Bola Manuntung Cup Dibuka Danyonif 621/Mtg

badge-check

**Tanjung** – Danyonif 621/Mtg Letkol Inf Taufik Satria Nugraha, S.I.P., M.M., membuka secara resmi Turnamen Sepak Bola Manuntung Cup dalam rangka HUT ke-74 Yonif 621/Mtg tahun 2024 di lapangan Kompi Senapa-A Hikun Tanjung, Sabtu (27/07/2024).

Dalam sambutannya, Letkol Inf Taufik Satria Nugraha mengatakan bahwa selain menjadi salah satu olahraga yang diminati sebagian besar masyarakat, sepak bola juga dapat memberikan pengalaman dan pelajaran dalam pengembangan potensi diri bagi para generasi muda. “Olahraga ini dapat dijadikan ajang memupuk tali silaturahmi, jiwa kebersamaan dan sportivitas. Untuk itu, diharapkan seluruh peserta turnamen agar bermain dengan menjunjung tinggi sportivitas,” kata Danyon.

Turnamen Sepak Bola Manuntung Cup Dibuka Danyonif 621/Mtg

Lebih lanjut, Danyonif mengatakan selain untuk memperingati HUT ke-74 Yonif 621/Manuntung tahun 2024, turnamen ini bertujuan untuk menjaring prestasi dalam seluruh komponen masyarakat Banua Anam, sehingga dapat memperkokoh persatuan dan menjunjung tinggi sportivitas dalam turnamen sepak bola ini. “Kami mengucapkan selamat datang, selamat berlomba, dan selamat bertanding untuk mencapai prestasi dalam ajang Turnamen Sepak Bola Manuntung Cup Tahun 2024,” tambahnya.

Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Lettu Inf Ade Danusyam Yonotama dalam laporannya menyampaikan bahwa jumlah tim yang bertanding dalam Turnamen Manuntung Antasari Cup 2024 ini sebanyak 32 klub dari seluruh Wilayah Banua Anam dan akan bertanding selama 17 hari ke depan.

Turut hadir dalam pembukaan Turnamen Manuntung Cup 2024 adalah Danyonif 621/Mtg, Dandim 1008/Tabalong, Ketua PSSI Tabalong Edo Surupet, SE, Ketua KONI Tabalong Rahmat Amir, Ketua KNPI Ari Wahyu Utomo, Ketua HIPMI Irwan Hidayat, dan para peserta.

Danyonif juga menambahkan, “Dalam pertandingan nanti, kita sangat berharap kepada semua pemain agar dapat menjunjung tinggi sportivitas demi menjaga keindahan dalam turnamen ini.” (Red/Mask95)

Published: Edi D

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Melalui Komsos Babinsa Ajak Pemuda Aktif dalam Kegiatan Gotong Royong dan Olahraga

22 April 2025 - 12:44 WIB

Melalui Komsos Babinsa Ajak Pemuda Aktif dalam Kegiatan Gotong Royong dan Olahraga

Dukung Ketahanan Pangan, Danramil 1505-05/Sofifi Hadiri Acara Panen Padi dan Penanaman Jagung

22 April 2025 - 11:47 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Danramil 1505-05/Sofifi Hadiri Acara Panen Padi dan Penanaman Jagung

Koramil 0820/20 Banyuanyar Dukung Ketahanan Pangan Lewat Komsos Serapan Gabah di Desa Liprak Kulon

22 April 2025 - 11:12 WIB

Koramil 0820/20 Banyuanyar Dukung Ketahanan Pangan Lewat Komsos Serapan Gabah di Desa Liprak Kulon

Wujudkan Ketahanan Pangan, Kodim 1009/TLA Terus Dampingi Petani di Tanah Laut

22 April 2025 - 07:08 WIB

Wujudkan Ketahanan Pangan, Kodim 1009/TLA Terus Dampingi Petani di Tanah Laut

Sentuhan Kasih Kodim 1714/Puncak Jaya Dalam Rangka Hari Paskah

21 April 2025 - 20:31 WIB

Sentuhan Kasih Kodim 1714/Puncak Jaya Dalam Rangka Hari Paskah
Trending di TNI, AD-AL-AU