Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

TNI, AD-AL-AU

Dukung Ketahanan Pangan, Danramil 1505-05/Sofifi Hadiri Acara Panen Padi dan Penanaman Jagung

badge-check


Dukung Ketahanan Pangan, Danramil 1505-05/Sofifi Hadiri Acara Panen Padi dan Penanaman Jagung Perbesar

Tidore – Danramil 1505-05/Sofifi Mayor Inf Andy Purwanto, mewakili Dandim 1505/Tidore, menghadiri kegiatan panen padi bersama di Kelurahan Akelamo, Kecamatan Oba Tengah, Kota Tidore Kepulauan, Selasa(22/4/2025).

Acara ini turut dihadiri oleh Kepala Balai Riset dan Pengembangan Pertanian (BRMP) Provinsi Maluku Utara, Kepala Dinas Pertanian Kota Tidore, Bhabinkamtibmas, Koordinator Balai Penyuluhan Pertanian (BPP), para penyuluh pertanian, para Babinsa se-Kecamatan Oba Tengah, serta staf Dinas BSMP Malut.

Dukung Ketahanan Pangan, Danramil 1505-05/Sofifi Hadiri Acara Panen Padi dan Penanaman Jagung

Kegiatan diawali dengan panen padi varietas Inpari 30 seluas ½ hektar (100 m x 50 m) yang dikelola oleh Bapak Hanafi, salah satu petani setempat. Usai panen, rombongan melanjutkan dengan kegiatan penanaman jagung di lahan yang sama, sebagai bentuk optimalisasi lahan dan upaya mendukung ketahanan pangan daerah.

Mayor Inf Andy Purwanto dalam keterangannya menyampaikan apresiasi atas sinergi semua pihak dalam meningkatkan produktivitas pertanian. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi motivasi bagi petani lainnya untuk terus berinovasi dan memanfaatkan potensi lahan secara maksimal.

“Kegiatan ini merupakan wujud nyata kolaborasi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan nasional,” ujarnya.

Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, diharapkan hasil pertanian di wilayah Oba Tengah terus meningkat dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat setempat, pungkas Mayor Andy.

Penulis: (Penerangan Kodim 1505/Tidore).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Bersama Mahasiswa Magelang, Akademi Militer Pererat Tali Silaturahmi

22 April 2025 - 17:40 WIB

Bersama Mahasiswa Magelang, Akademi Militer Pererat Tali Silaturahmi

Babinsa Kodim 1002/HST Kawal Pemberian Makan Bergizi Gratis untuk Siswa di Kecamatan Barabai

22 April 2025 - 17:15 WIB

Babinsa Kodim 1002/HST Kawal Pemberian Makan Bergizi Gratis untuk Siswa di Kecamatan Barabai

Tingkatkan Fasilitas Ibadah, Babinsa Kodim 1505/Tidore Kerja Bakti Bersama Warga

22 April 2025 - 16:32 WIB

Tingkatkan Fasilitas Ibadah, Babinsa Kodim 1505/Tidore Kerja Bakti Bersama Warga

Kodim 1008/Tabalong Gelar Senam Aerobik dan Lari Pagi untuk Tingkatkan Kebugaran Prajurit

22 April 2025 - 16:17 WIB

Kodim 1008/Tabalong Gelar Senam Aerobik dan Lari Pagi untuk Tingkatkan Kebugaran Prajurit

Melalui Komsos Babinsa Ajak Pemuda Aktif dalam Kegiatan Gotong Royong dan Olahraga

22 April 2025 - 12:44 WIB

Melalui Komsos Babinsa Ajak Pemuda Aktif dalam Kegiatan Gotong Royong dan Olahraga
Trending di TNI, AD-AL-AU