Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

TNI, AD-AL-AU

Satgas Yonif 312/KH Hadirkan Senyum Sehat di Kampung Perbatasan Yanggandur

badge-check


Satgas Yonif 312/KH Hadirkan Senyum Sehat di Kampung Perbatasan Yanggandur Perbesar

Merauke – Satgas Yonif 312/KH Pos Yanggandur kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat di perbatasan dengan melaksanakan kegiatan Posyandu dan pelayanan kesehatan kepada warga Kampung Yanggandur, Distrik Sota, Kabupaten Merauke, pada Sabtu (14/6/2025). Kegiatan ini dipimpin oleh Letda Inf Alana Wiratama bersama Tujuh orang anggota Satgas.

 

Satgas Yonif 312/KH Hadirkan Senyum Sehat di Kampung Perbatasan Yanggandur

Kegiatan Posyandu ini mencakup pemeriksaan kesehatan ibu dan anak, penimbangan balita, serta pemberian vitamin dan imunisasi. Selain itu, tim Satgas juga memberikan layanan pengobatan dasar bagi warga yang membutuhkan dan membagikan obat sesuai gejala dan kebutuhan warga secara langsung.

 

Tidak hanya fokus pada pelayanan medis, Satgas juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, mencuci tangan dengan benar, serta menerapkan pola hidup sehat guna mencegah penyebaran penyakit menular di tengah masyarakat.

 

Kegiatan ini disambut antusias oleh warga, terutama para ibu dan anak-anak yang merasa sangat terbantu dengan kehadiran Satgas di tengah keterbatasan fasilitas kesehatan. Warga mengapresiasi upaya dan perhatian yang diberikan oleh personel Pos Yanggandur dalam menjaga kesehatan masyarakat.

 

Melalui kegiatan ini, Satgas Yonif 312/KH tidak hanya menjalankan tugas keamanan, namun juga membuktikan eksistensinya sebagai mitra masyarakat dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan warga di perbatasan. Ini menjadi bentuk nyata dari semangat kemanusiaan dan pengabdian tanpa batas bagi rakyat. (Pen Satgas Yonif 312/KH)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

TNI Perkuat Diplomasi Militer Hadapi Dinamika Geopolitik

2 Juli 2025 - 22:16 WIB

TNI Perkuat Diplomasi Militer Hadapi Dinamika Geopolitik

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Panen Jagung Hibrida di Lahan Binaan Lanud Seluas 53 Hektar, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

2 Juli 2025 - 21:48 WIB

Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Panen Jagung Hibrida di Lahan Binaan Lanud Seluas 53 Hektar, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Tradisi Lepas Sambut Komandan Kodim 1512/Weda berjalan aman dan Hikmat

2 Juli 2025 - 18:16 WIB

Tradisi Lepas Sambut Komandan Kodim 1512/Weda berjalan aman dan Hikmat

Ratusan Pohon Ditanam di Maburai, Simbol Bakti TNI untuk Lingkungan dan Generasi Mendatang

2 Juli 2025 - 15:08 WIB

Ratusan Pohon Ditanam di Maburai, Simbol Bakti TNI untuk Lingkungan dan Generasi Mendatang

Perkuat Teritorial, Kodim 0820 Probolinggo Gelar Latnister di Sukapura

2 Juli 2025 - 12:11 WIB

Perkuat Teritorial, Kodim 0820 Probolinggo Gelar Latnister di Sukapura
Trending di TNI, AD-AL-AU