Bandar Lampung – Anak dari Sertu Marinir Eva Kurnia, Raja Gaspar Fin Nur Rohman, berhasil meraih prestasi gemilang dalam Kejuaraan Siger Open Karate Championship 2024. Ajang bergengsi ini diadakan di Bandar Lampung pada Minggu (30/06/2024), yang menampilkan bakat-bakat muda dalam dunia karate.
Raja Gaspar Fin Nur Rohman menunjukkan keunggulannya dengan meraih medali perak juara II dalam kategori open komite under 21. Prestasi ini tidak hanya membanggakan keluarga dan tempat kedinasan ayahnya di Yonif 9 Marinir, tetapi juga menjadi bukti komitmen dan disiplin latihan yang ketat. Dibimbing oleh Senpai Dojo Yonif 9 Marinir dan didorong oleh pembinaan ayahnya yang merupakan seorang prajurit Marinir dan pelatih Binsat Satuan, Raja Gaspar Fin Nur Rohman menunjukkan bahwa dengan tekad dan kerja keras, tidak ada yang tidak mungkin untuk meraih cita-cita.
“Kami semua di Yonif 9 Marinir turut bangga dengan prestasi yang diraih oleh Raja Gaspar ini. Pembinaan keluarga yang baik yang diberikan oleh Sertu Marinir Eva Kurnia merupakan contoh nyata bahwa melalui latihan yang terprogram dan komitmen dalam bidang olahraga, generasi muda dapat menciptakan prestasi gemilang dalam kompetisi yang bergengsi seperti ini,” ujar Letkol Marinir Fuzi Nugraha, S.E., M. Tr.Opsla, Komandan Batalyon Infanteri 9 Marinir.
Prestasi Raja Gaspar Fin Nur Rohman ini menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berjuang dan mengembangkan potensi diri dalam bidang olahraga, sekaligus membanggakan nama baik Indonesia di tingkat internasional.
(acha/Red/*)