Menu ✖

Mode Gelap

Menu ✖

Mode Gelap

Berita

Polres Nganjuk Amankan Pelaku Pencurian Baterai Tower BTS, Ditangkap Saat Melakukan Aksi

badge-check

Nganjuk – Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., membenarkan bahwa gabungan anggota Satreskrim Polres Nganjuk dan Polsek Bagor telah menangkap seorang laki-laki berinisial WS (37), warga Desa Sirapan, Madiun, pada Jumat (28/6/2024).

WS ditangkap karena diduga kuat sebagai pelaku pencurian baterai di salah satu Tower BTS yang berada di Desa Petak, Kecamatan Bagor, Kabupaten Nganjuk pada Kamis, 27 Juni 2024, sekitar pukul 18.30 WIB. Penangkapan WS dilakukan saat tersangka sedang melakukan aksinya.

Polres Nganjuk Amankan Pelaku Pencurian Baterai Tower BTS, Ditangkap Saat Melakukan Aksi

“Kami menerima laporan dari petugas Tower mengenai adanya aktivitas mencurigakan di sekitar Tower BTS. Tim gabungan segera melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku saat sedang berusaha mengambil baterai,” ujar AKBP Muhammad.

Kapolsek Bagor IPTU Sugino, S.H., mengungkapkan bahwa dari penangkapan WS, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa 1 cell baterai VRLA merk Shoto tipe 6-FMX-170, motor pelaku, serta 2 obeng jenis tespen. Saat ini, WS telah diamankan di Polsek Bagor untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Pelaku akan dijerat dengan pasal pencurian dengan pemberatan sebagaimana diatur dalam pasal 363 ayat 1 ke-5e KUHP dengan ancaman pidana penjara paling lama 9 tahun. Kami juga akan mendalami kemungkinan adanya keterlibatan pihak lain dalam kasus ini,” pungkas IPTU Sugino.

(Yahmin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Tiga Jenderal Turun Langsung Pimpin Pencarian Iptu Tomi S.Marbun di Hutan Belantara Papua Barat

27 April 2025 - 22:19 WIB

Tiga Jenderal Turun Langsung Pimpin Pencarian Iptu Tomi S.Marbun di Hutan Belantara Papua Barat

Polres Blora Tindak Tegas Balap Liar, 27 Pelaku Diamankan

27 April 2025 - 18:54 WIB

Polres Blora Tindak Tegas Balap Liar, 27 Pelaku Diamankan

Polres Kediri Intensifkan Pemantauan Pekarangan Pangan Bergizi Warga

27 April 2025 - 11:52 WIB

Polres Kediri Intensifkan Pemantauan Pekarangan Pangan Bergizi Warga

Polres Gresik Tangkap Pelaku Pengeroyokan di Stadion Joko Samudro

27 April 2025 - 08:24 WIB

Polres Gresik Tangkap Pelaku Pengeroyokan di Stadion Joko Samudro

Kapolres Probolinggo Kota AKBP Rico Pimpin Patroli Malam Antisipasi Begal 3C

26 April 2025 - 18:39 WIB

Kapolres Probolinggo Kota AKBP Rico Pimpin Patroli Malam Antisipasi Begal 3C
Trending di Polri