Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Berita

Polres Lumajang Sterilisasi Pendopo Arya Wiraraja Demi Keamanan Natal

badge-check


					Polres Lumajang Sterilisasi Pendopo Arya Wiraraja Demi Keamanan Natal Perbesar

Published: Edi D 

Lumajang – Menjelang perayaan Natal bersama yang digelar oleh Badan Kerjasama Antar Gereja (BKSAG) Kabupaten Lumajang, Polres Lumajang melakukan sterilisasi di Pendopo Arya Wiraraja. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (30/1/2025) sebagai langkah pengamanan guna memastikan keamanan dan kenyamanan seluruh peserta acara.

Sebanyak lima personel dari Polres Lumajang dikerahkan dalam sterilisasi ini. Tim dipimpin oleh Kanit Turjawali Samapta, Aiptu Giri Susanto, dengan dukungan peralatan seperti metal detector, mirror, lampu senter, serta anjing pelacak. Petugas melakukan penyisiran secara menyeluruh, baik di dalam maupun di luar area Pendopo Arya Wiraraja, termasuk kursi peserta dan titik-titik yang dianggap rawan.

Hasil pemeriksaan menunjukkan tidak adanya bahan peledak maupun barang mencurigakan yang dapat mengancam jalannya acara. Kasat Samapta Polres Lumajang, AKP Sajito, yang mewakili Kapolres Lumajang AKBP Alex Sandy Siregar, memastikan bahwa situasi aman terkendali.

“Selama sterilisasi tidak ditemukan barang-barang mencurigakan atau ancaman lainnya. Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk menjaga keamanan selama perayaan Natal bersama,” ujar AKP Sajito.

Ia menegaskan bahwa sterilisasi ini merupakan langkah preventif untuk memastikan kelancaran acara. Selain itu, pihak kepolisian akan tetap melakukan pengamanan hingga acara selesai guna mencegah potensi gangguan keamanan.

“Kami ingin memastikan bahwa perayaan Natal berjalan aman dan damai. Oleh karena itu, kami terus melakukan pemantauan dan pengamanan secara intensif,” tambahnya.

Dengan langkah ini, diharapkan perayaan Natal bersama BKSAG Kabupaten Lumajang dapat berlangsung dengan aman, nyaman, dan kondusif. Polres Lumajang juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan melaporkan jika menemukan hal-hal yang mencurigakan selama perayaan berlangsung.

(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

LSM LIRA DPD Sidoarjo Perjuangkan Kejelasan Status Tanah Warga Eks Desa Siring yang Terdampak Lumpur Lapindo

16 Februari 2025 - 17:55 WIB

RIP Prof. Dr. Emilia Augustina Pangalila-Ratulangie, Putri Pahlawan Nasional Sam Ratulangi, Wafat di Usia 102 Tahun

16 Februari 2025 - 17:42 WIB

Presiden Prabowo Subianto Siap Pangkas Kebocoran Negara: Hemat Rp1.000 Triliun per Tahun untuk Kemandirian Ekonomi

16 Februari 2025 - 17:35 WIB

Diduga DPMD Banggai Banci Kaleng, Takut Proses PJ Kades Dongin, Diminta Bapak Presiden Turun Gunung, Birokrasi Di Banggai Demam Kepentingan, Hancurkan Keadilan.

16 Februari 2025 - 17:03 WIB

Polsek Pronojiwo Gencarkan Patroli Obyek Vital untuk Cegah 3C dan Kejahatan Jalanan

16 Februari 2025 - 16:51 WIB

Trending di Berita