Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Nasional

Camat Pajarakan Gelar Halal Bihalal Perkuat Sinergi Pascalebaran

badge-check


Camat Pajarakan Gelar Halal Bihalal Perkuat Sinergi Pascalebaran Perbesar

Probolinggo // Patrolihukum.net –
Pemerintah Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo, menggelar acara Halal Bihalal pascalibur Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah bersama seluruh elemen pemerintahan desa dan instansi terkait. Kegiatan yang berlangsung di Pendopo Kantor Kecamatan Pajarakan pada Senin, 14 April 2025 ini dihadiri oleh para kepala desa se-Kecamatan Pajarakan, Danramil 0820/15 Pajarakan, Kapolsek Pajarakan, BPD, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Tim Penggerak PKK, tokoh agama, serta tokoh masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Camat Pajarakan Sudarmono, ST, MM, menyampaikan bahwa kegiatan Halal Bihalal ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga dimanfaatkan untuk mereview dan menyusun strategi kerja pemerintahan desa ke depan.

Camat Pajarakan Gelar Halal Bihalal Perkuat Sinergi Pascalebaran

“Di momentum Syawal ini, kami menggelar Halal Bihalal sebagai wadah mempererat tali silaturahmi, saling memaafkan, dan memperkuat sinergi antarpemangku kebijakan di tingkat kecamatan hingga desa. Selain itu, kami juga memanfaatkan momen ini untuk mereview program kerja yang akan dilaksanakan di triwulan kedua tahun ini, agar seluruh amanah dari pimpinan bisa terlaksana dengan baik dan tepat sasaran,” ujar Sudarmono.

Lebih lanjut, Sudarmono menekankan pentingnya soliditas antara kecamatan dan desa dalam mengawal pembangunan dan pelayanan publik di wilayah Pajarakan. Ia juga mengapresiasi kehadiran para tokoh lintas sektor yang menunjukkan kuatnya semangat kolaborasi dalam pemerintahan.

Acara yang berlangsung penuh kekeluargaan dan kehangatan tersebut mendapat respons positif dari para peserta, termasuk Kepala Desa Karanggeger, Bawon Santoso. Ia mengungkapkan bahwa kegiatan Halal Bihalal seperti ini sangat penting untuk memperkuat komunikasi dan kekompakan antar kepala desa dan instansi vertikal.

“Semoga Halal Bihalal yang digagas oleh Pak Camat ini menjadi tradisi tahunan yang dapat memperkuat hubungan dan kerja sama antar kepala desa dan seluruh unsur pemerintahan di Pajarakan. Karena dengan sinergi yang kuat, pembangunan desa akan lebih terarah dan berdampak positif bagi masyarakat,” tuturnya.

Acara ditutup dengan saling bersalam-salaman antar peserta sebagai simbol keikhlasan dan niat bersama untuk melanjutkan kerja-kerja pelayanan masyarakat secara lebih baik di masa mendatang.

(Bambang/)*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pemkab Probolinggo Raih WTP Ke-12 Beruntun dari BPK RI

17 April 2025 - 20:48 WIB

Pemkab Probolinggo Raih WTP Ke-12 Beruntun dari BPK RI

Polres Blora Tetapkan Ketua Panitia Proyek RS PKU Muhammadiyah Jadi Tersangka Kecelakaan Lift

17 April 2025 - 20:41 WIB

Polres Blora Tetapkan Ketua Panitia Proyek RS PKU Muhammadiyah Jadi Tersangka Kecelakaan Lift

Anak Kadus Diduga Dikeroyok Puluhan Orang, Suasana Desa Payung Memanas

17 April 2025 - 20:15 WIB

Anak Kadus Diduga Dikeroyok Puluhan Orang, Suasana Desa Payung Memanas

Apresiasi DPR RI Atas Kelancaran Mudik: Terima Kasih Pak Kapolri

17 April 2025 - 18:50 WIB

Apresiasi DPR RI Atas Kelancaran Mudik: Terima Kasih Pak Kapolri

Desa Wonokerso Jadi yang Pertama Lunasi PBB di Kecamatan Sumber

17 April 2025 - 18:36 WIB

Desa Wonokerso Jadi yang Pertama Lunasi PBB di Kecamatan Sumber
Trending di Nasional