Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Berita

Babinsa Koramil 1008-05/Kelua Dukung Ketahanan Pangan di Tabalong

badge-check


					Babinsa Koramil 1008-05/Kelua Dukung Ketahanan Pangan di Tabalong Perbesar

Published: Edi D 

Tabalong – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani, Babinsa Koramil 1008-05/Kelua, Sertu Rahmadani, melaksanakan pendampingan kepada petani di Desa Takulat, Kecamatan Kelua, pada Selasa (14/01/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok TNI dalam membantu mengatasi kesulitan masyarakat, terutama di sektor pertanian.

Sertu Rahmadani memberikan edukasi kepada petani mengenai pemanfaatan teknologi pertanian modern yang dapat meningkatkan produktivitas dan kualitas hasil pertanian. Ia menekankan pentingnya inovasi teknologi sebagai upaya mencapai hasil panen yang lebih maksimal dan berkelanjutan.

“Kehadiran TNI, khususnya Babinsa, di tengah masyarakat seperti ini adalah bagian dari komitmen kami untuk membantu mengatasi kesulitan yang dihadapi oleh petani, terutama dalam upaya meningkatkan hasil pertanian yang berkelanjutan,” ujar Sertu Rahmadani.

Pendampingan ini mendapat sambutan hangat dari para petani di Desa Takulat. Mereka merasa terbantu dengan informasi dan teknik yang diberikan, termasuk dalam hal penggunaan alat-alat modern dan pengelolaan lahan secara lebih efektif. Salah satu petani, Hasan, menyatakan harapannya agar pendampingan ini terus berlanjut.

“Kami sangat bersyukur atas bantuan dan perhatian dari TNI. Dengan pendampingan ini, kami merasa lebih percaya diri dalam mengelola lahan dan memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan hasil panen,” kata Hasan.

Selain mendukung kesejahteraan petani, kegiatan ini juga bertujuan mendorong kemandirian desa dalam sektor pertanian. Babinsa Koramil 1008-05/Kelua berkomitmen untuk terus aktif dalam berbagai kegiatan pendampingan, tidak hanya di bidang pertanian tetapi juga di sektor lain yang dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Pendampingan ini menjadi salah satu wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mendukung ketahanan pangan nasional serta memperkuat perekonomian desa melalui sektor pertanian yang lebih produktif.

(pen1008tbg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Polres Klaten Tangkap Pengedar Uang Palsu di Pasar Ngebuk

15 Januari 2025 - 06:03 WIB

Prajurit Kodim 0210/TU Bersama Masyarakat Bersihkan Eceng Gondok di Kawasan Danau Toba

15 Januari 2025 - 05:44 WIB

Camat Kuripan dan Korwil Angkat Bicara Terkait Viralnya Oknum Guru di SDN Resongo I 

15 Januari 2025 - 05:43 WIB

Kasum TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 97 Perwira Tinggi TNI dan Pimpin Sertijab Jajaran Balakpus Mabes TNI

15 Januari 2025 - 05:37 WIB

DUKUNG KINERJA PERSONEL, KAPOLDA KEPRI RESMIKAN FASILITAS RUSUN & POLIKLINIK

15 Januari 2025 - 05:18 WIB

Trending di Berita