Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Pemerintah

Musdes Karanggeger Bahas Program Strategis Dukung Visi Bupati SAE

badge-check


					Musdes Karanggeger Bahas Program Strategis Dukung Visi Bupati SAE Perbesar

Probolinggo, Patrolihukum.net – Pemerintah Desa Karanggeger, Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini dilaksanakan di Pendopo Kantor Desa Karanggeger pada Rabu, 6 Agustus 2025, dan dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat serta pejabat pemerintahan setempat.

Musdes ini menjadi wadah penting untuk menampung berbagai aspirasi, usulan, serta evaluasi program pembangunan desa. Dalam sambutannya, Kepala Desa Karanggeger, Bawon Santoso, S.AP, menyampaikan bahwa forum Musdes adalah ruang strategis untuk menyatukan pandangan antara pemerintah desa dan masyarakat, guna menyusun program kerja yang tepat sasaran dan berkelanjutan.

Musdes Karanggeger Bahas Program Strategis Dukung Visi Bupati SAE

“Musyawarah ini diharapkan dapat menjawab berbagai permasalahan dan merumuskan solusi bersama, sehingga pembangunan desa dapat berjalan dengan lancar dan sesuai kebutuhan masyarakat,” ujar Bawon Santoso.

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa Musdes harus dilaksanakan secara transparan dan demokratis, mengedepankan asas keadilan dan partisipasi seluruh elemen masyarakat. “Yang pasti, apa yang dihasilkan lewat musyawarah desa ini adalah hasil dari kesepakatan bersama,” imbuhnya.

Dalam agenda Musdes kali ini, berbagai pembahasan difokuskan pada program mandatori dari pemerintah pusat, dukungan terhadap program strategis nasional, serta sinkronisasi dengan visi dan misi pembangunan daerah Kabupaten Probolinggo, khususnya Program Bupati SAE.

Camat Pajarakan, Sudarmono, ST, MM, yang turut hadir dalam acara tersebut menegaskan bahwa pihak kecamatan hadir untuk memberikan pendampingan dan memastikan proses musyawarah berjalan sesuai mekanisme. Ia mengingatkan pentingnya menjadikan Musdes sebagai forum yang inklusif, tidak didominasi oleh kepentingan kelompok tertentu.

“Kami hadir untuk mengawal jalannya Musdes dengan harapan apa yang dihasilkan sesuai dengan keinginan masyarakat, bukan untuk kepentingan golongan tertentu,” tegasnya.

Selain Camat Pajarakan, kegiatan ini juga dihadiri oleh unsur Forkopimka seperti perwakilan dari Koramil dan Polsek setempat, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh agama, tokoh masyarakat, kader PKK, kader posyandu, Dinas Kesehatan, pendamping desa, dan seluruh perangkat Desa Karanggeger.

Selama pelaksanaan Musdes, suasana berlangsung tertib dan penuh semangat partisipatif dari warga. Para peserta aktif menyampaikan ide dan pandangan mereka demi kemajuan Desa Karanggeger di tahun-tahun mendatang.

Dengan digelarnya Musdes ini, Pemerintah Desa Karanggeger berharap seluruh program yang telah direncanakan dapat berjalan maksimal, selaras dengan arah pembangunan daerah dan nasional, serta membawa kemajuan signifikan bagi kesejahteraan masyarakat desa.

(Bambang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Agar Berjalan Dengan Lancar dan Tepat Sasaran, Babinsa Koramil Kokonao Dampingi Petugas Bulog Salurkan Bantuan Raskin

1 Januari 2026 - 11:13 WIB

Agar Berjalan Dengan Lancar dan Tepat Sasaran, Babinsa Koramil Kokonao Dampingi Petugas Bulog Salurkan Bantuan Raskin

Menuju Desa Berdaya dan Transparan, Kecamatan Pajarakan Evaluasi Kinerja dan Pengelolaan BUMDes 2025

31 Desember 2025 - 09:17 WIB

Menuju Desa Berdaya dan Transparan, Kecamatan Pajarakan Evaluasi Kinerja dan Pengelolaan BUMDes 2025

UMK Probolinggo 2026 Naik 6 Persen, Ratusan Perusahaan Ikuti Sosialisasi Disnaker

31 Desember 2025 - 09:10 WIB

UMK Probolinggo 2026 Naik 6 Persen, Ratusan Perusahaan Ikuti Sosialisasi Disnaker

DPP Tapal Kuda Nusantara Laporkan Dugaan Penyalahgunaan Air Bersih di PPP Mayangan ke Polisi

30 Desember 2025 - 15:24 WIB

DPP Tapal Kuda Nusantara Laporkan Dugaan Penyalahgunaan Air Bersih di PPP Mayangan ke Polisi

Dari Desa Maju ke Desa Mandiri, Pesisir Gending Percepat Pembangunan Berbasis Kolaborasi

30 Desember 2025 - 12:12 WIB

Dari Desa Maju ke Desa Mandiri, Pesisir Gending Percepat Pembangunan Berbasis Kolaborasi
Trending di Daerah