Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

TNI-POLRI

Lantamal XIV Perkuat Sinergi TNI-Polri Dalam Peresmian Satbrimob Polda Papua Barat Daya

badge-check


					Lantamal XIV Perkuat Sinergi TNI-Polri Dalam Peresmian Satbrimob Polda Papua Barat Daya Perbesar

Kota Sorong PBD – Simbolisasi penguatan sinergi antara TNI dan Polri di Papua Barat Daya ditunjukkan dengan kehadiran Wakil Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Wadanlantamal) XIV Sorong, Kolonel Marinir Rio Sukanto, M.Tr. Hanla., dalam Upacara Peresmian Satuan Brigade Mobil (Satbrimob) Kepolisian Daerah (Polda) Papua Barat Daya. Acara ini juga menyertakan Pengukuhan Dhuaja (Panji Kebesaran) Satbrimob Polda Papua Barat Daya, yang diselenggarakan di Lapangan Apel Mako Brimob, Tanjung Kasuari, Jl. Teratai No. 1, Suprau, Distrik Sorong Barat, Kota Sorong, Papua Barat Daya, Senin (02/06/25).

 

Lantamal XIV Perkuat Sinergi TNI-Polri Dalam Peresmian Satbrimob Polda Papua Barat Daya

Upacara dipimpin langsung oleh Kapolda Papua Barat Daya, Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) Gatot Haribowo, S.I.K., M.P.A. Turut hadir Wakil Gubernur Papua Barat Daya, Ahmad Nausrau, S.Pdi., M.M., Pejabat Utama TNI-Polri Wilayah Sorong, Tokoh Agama, Tokoh Adat, serta unsur Forkopimda Provinsi Papua Barat Daya. Peresmian ini menandai resmi hadirnya Satbrimob sebagai satuan elite Polri di Papua Barat Daya, dengan pengukuhan Dhuaja sebagai simbol semangat pengabdian dan jati diri dalam menjaga stabilitas dan rasa aman masyarakat.

 

Dalam sambutannya, Kapolda Papua Barat Daya menyoroti bahwa peresmian Satbrimob serta Pengukuhan Dhuaja adalah momentum penting dalam sejarah berdirinya Polda Papua Barat Daya sebagai institusi baru. Hal ini sekaligus menegaskan kesiapan institusi Polri di wilayah Papua Barat Daya dalam menghadapi tantangan keamanan dan memberikan pelayanan publik yang prima.

 

Acara ditutup dengan prosesi penyerahan simbol Dhuaja, defile pasukan, dan demonstrasi Tarian Adat Papua. Lantamal XIV, yang senantiasa menjalin sinergi dengan jajaran kepolisian, menyambut baik kehadiran Satbrimob dan mengapresiasi pengukuhan Dhuaja sebagai simbol kehormatan. Sinergitas solid antara TNI dan Polri akan terus diperkuat, khususnya di Tanah Papua, demi menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia dari berbagai ancaman.

 

(Tim/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Danramil Bersama Forkopimcam Hadiri Acara Pentas Seni Paud

10 Juni 2025 - 11:05 WIB

Danramil Bersama Forkopimcam Hadiri Acara Pentas Seni Paud

Kapolres Maybrat Hadiri Kunjungan Kerja Pangdam XVIII/Kasuari di Kabupaten Maybrat

7 Juni 2025 - 17:18 WIB

Kapolres Maybrat Hadiri Kunjungan Kerja Pangdam XVIII/Kasuari di Kabupaten Maybrat

Sinergitas Kodim, Polres, dan Pihak Terkait Amankan Sholat Idul Adha

7 Juni 2025 - 07:56 WIB

Sinergitas Kodim, Polres, dan Pihak Terkait Amankan Sholat Idul Adha

Perkuat Keimanan dan Keselamatan Prajurit, Kodim 0906/Kkr Gelar Doa Bersama

3 Juni 2025 - 12:41 WIB

Perkuat Keimanan dan Keselamatan Prajurit, Kodim 0906/Kkr Gelar Doa Bersama

Lantamal XIV Bersama Forkopimda Perkuat Ideologi Bangsa di Hari Lahir Pancasila Papua Barat Daya

2 Juni 2025 - 18:41 WIB

Lantamal XIV Bersama Forkopimda Perkuat Ideologi Bangsa di Hari Lahir Pancasila Papua Barat Daya
Trending di TNI-POLRI