Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Olahraga

Pengalaman Para Penggiat Seni Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung

badge-check

Presiden Joko Widodo mengajak serta sejumlah penggiat seni Tanah Air untuk mencoba moda transportasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) dari Stasiun KCJB Halim menuju Stasiun Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat, pada Rabu, 13 September 2023.

Para penggiat seni mengaku sangat senang dan bangga mendapat kesempatan untuk mencoba langsung kereta cepat pertama di Indonesia tersebut. Raffi Ahmad, salah satunya mengaku sangat senang dan berharap kereta cepat dapat mengurai kemacetan.

Pengalaman Para Penggiat Seni Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung

“Senang banget bersama Bapak Jokowi uji coba langsung, sebentar lagi beroperasi dan saya juga sebagai orang yang lahirnya di Bandung, kerja sekarang di Jakarta merasa senang sekali menggunakan kereta cepat ini bisa mengurai kemacetan,” tuturnya.

Raffi Ahmad pun mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah merealisasikan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Raffi menilai, kehadiran kereta cepat di Indonesia menjadi bukti bahwa Indonesia semakin maju.

“Bapak Jokowi terima kasih banyak, ini adalah salah satu bukti bahwa Indonesia semakin maju dan kereta cepat ini sangat membanggakan sekali buat kita Indonesia,” ucap Raffi.

Senada, penggiat seni lainnya Vino G. Bastian turut merasa bangga dengan kehadiran kereta cepat di Indonesia. Vino mengatakan kereta yang biasanya hanya dapat dinikmati di luar negeri tersebut, kini sudah ada di Indonesia.

“Biasanya naik kereta cepat di luar negeri sekarang sudah ada di Indonesia. Saya rasa sih ini jadi gerbang yang luar biasa banget untuk kemajuan Indonesia. Terima kasih Pak Jokowi, terima kasih Indonesia dan bangga menjadi warga Indonesia,” ungkap Vino.

Selain itu, Gading Marten juga mengaku sangat bangga mendapat kesempatan untuk mencoba langsung Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Gading menilai kereta cepat tersebut dapat memberikan keamanan dan kenyamanan pagi para penggunanya.

“Bangga banget hari ini bisa coba kereta cepat dari Jakarta tepatnya Halim ke Padalarang, Bandung bersama Bapak Jokowi. Senang banget Indonesia sudah punya kereta cepat dan siap beroperasi untuk umum, merasakan hingga kecepatan 350 km/jam tetap aman dan nyaman,” ucap Gading.

Bandung Barat, 13 September 2023
Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden

Website: https://www.presidenri.go.id
YouTube: Sekretariat Presiden

Publisher: Edi D

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Ruang Publik atau Area Dagang? PKL Menetap di Taman Maramis Tanpa Penertiban

16 Januari 2026 - 20:52 WIB

Ruang Publik atau Area Dagang? PKL Menetap di Taman Maramis Tanpa Penertiban

Dari Pekarangan hingga Ketahanan Pangan, Desa Kertosuko Kembangkan Jadam Sulfur dan Pupuk Organik

16 Januari 2026 - 10:10 WIB

Dari Pekarangan hingga Ketahanan Pangan, Desa Kertosuko Kembangkan Jadam Sulfur dan Pupuk Organik

Ketika Kepala Sekolah Bicara Demi Murid: Kritik MBG dari SDN 03 Sumber Sari Menggema

16 Januari 2026 - 07:32 WIB

Ketika Kepala Sekolah Bicara Demi Murid: Kritik MBG dari SDN 03 Sumber Sari Menggema

Dispensasi Kawin Tak Lagi Sekadar Administrasi, Pemkab Probolinggo Wajibkan Konseling Keluarga melalui PUSPAGA

16 Januari 2026 - 06:13 WIB

Dispensasi Kawin Tak Lagi Sekadar Administrasi, Pemkab Probolinggo Wajibkan Konseling Keluarga melalui PUSPAGA

Dari Balik Jeruji, Rutan Kraksaan Ambil Peran dalam Program Ketahanan Pangan Nasional

16 Januari 2026 - 04:47 WIB

Dari Balik Jeruji, Rutan Kraksaan Ambil Peran dalam Program Ketahanan Pangan Nasional
Trending di Pemerintah