TULUNGAGUNG – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, pemerintah Desa Tanjungsari, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Tulungagung, bersinergi bersama babinsa, PKK, bidan desa, perawat desa, serta guru dan wali murid TK Dharma Wanita menggelar kegiatan Jum’at Bersih yang di laksanakan pada hari ini, Jum’at (24/1/2025).
Kegiatan ini berlangsung di sekitar lingkungan desa dan area sekolah TK Dharma Wanita. Dengan penuh semangat, para peserta bergotong-royong membersihkan jalan, selokan, halaman sekolah, dan fasilitas umum lainnya.

Kepala Desa Tanjungsari, Balap Santoso menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat dalam kegiatan ini. “Jum’at bersih ini bukan hanya tentang menjaga kebersihan, tetapi juga membangun kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan,” ujarnya.
Sementara itu, Kades Tanjungsari juga menambahkan bahwa kebersihan lingkungan sangat penting untuk mencegah berbagai penyakit. “Lingkungan yang bersih akan menciptakan suasana yang nyaman dan sehat bagi masyarakat, terutama bagi anak-anak yang sedang menempuh pendidikan di TK Dharma wanita,” katanya.
Selain aksi bersih-bersih, kegiatan ini juga diisi dengan edukasi kesehatan dari bidan dan perawat desa. Para wali murid diberikan penyuluhan mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai upaya pencegahan penyakit menular.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat terhadap kebersihan semakin meningkat, serta semakin mempererat hubungan antarwarga dalam menjaga lingkungan yang sehat dan nyaman untuk semua.
Reporter : Anwar C