Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Berita

Gagah dan Serbaguna, BAIC BJ40 Plus Jadi Andalan di GJAW 2024

badge-check

Patrolihukum.net — Pada ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024, produsen otomotif asal China, BAIC, memamerkan dua model unggulan mereka, BJ40 Plus dan X55 II. Kedua model tersebut dibanderol dengan harga Rp 783 juta untuk BJ40 Plus dan Rp 487 juta untuk X55 II.

Salah satu model yang menarik perhatian adalah BAIC BJ40 Plus, mobil serbaguna dengan tampilan gagah yang mengotak mirip Jeep Wrangler. Mobil ini mulai dilirik sebagai kendaraan dinas militer. Dhani Yahya, Chief Operating Officer BAIC Indonesia, mengungkapkan bahwa perusahaan telah menerima pesanan dari konsumen fleet atau niaga, termasuk dari pihak militer.

“Fleet ada beberapa, militer baru coba. Pastinya ada 22 unit BJ40,” ujar Dhani di Tangerang, Jumat (22/11/2024).

Gagah dan Serbaguna, BAIC BJ40 Plus Jadi Andalan di GJAW 2024

Dhani menjelaskan bahwa BJ40 Plus merupakan mobil all around yang bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan. “Kalau dulu BJ40 buat offroad doang, sekarang para pimpinan bisa pakai buat dalam kota. Misalnya, untuk kunjungan ke tempat berlatih perang atau kegiatan lain juga cocok,” kata Dhani.

Rencana Produksi CKD di Indonesia

Saat ini, BJ40 Plus masih diimpor secara utuh (CBU) dari China. Namun, mulai Maret 2025, BAIC Indonesia berencana memproduksi BJ40 Plus secara Completely Knock Down (CKD). Proses ini memungkinkan unit dirakit di dalam negeri untuk memenuhi kebutuhan pasar Indonesia.

“Tentu ada spesifikasi khusus untuk kebutuhan militer. Beberapa aspek harus dipenuhi agar kendaraan ini dapat dikategorikan sebagai rantis atau kendaraan taktis,” tambah Dhani.

Spesifikasi Tangguh di Medan Berat

BJ40 Plus dilengkapi mesin 2.000 cc DOHC Turbocharger yang dipadukan dengan transmisi 8-percepatan lansiran ZF Friedrichshafen. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 221 Tk dan torsi maksimum 380 Nm.

Untuk menaklukkan medan offroad, mobil ini menggunakan sistem penggerak Electronic Transfer Case dengan Center Differential Lock dari Borg-Warner, yang dikenal andal untuk menerabas medan berat.

Secara dimensi, BJ40 Plus memiliki panjang 4.645 mm, lebar 1.925 mm, dan tinggi 1.871 mm. Mobil ini dirancang dengan rangka Body on Chassis Frame, jarak sumbu roda 2.745 mm, radius putar 11.600 mm, dan ground clearance 210 mm, menjadikannya kendaraan yang tangguh di segala medan.

Dengan spesifikasi dan rencana produksi lokal, BAIC BJ40 Plus siap menjadi pilihan utama bagi konsumen fleet dan pengguna militer di Indonesia.

(Edi D/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Muda, Berbakat, dan Siap Tampil: Audisi Dangdut “Tuban Mencari Bintang” Datang Lagi

22 April 2025 - 18:44 WIB

Muda, Berbakat, dan Siap Tampil: Audisi Dangdut “Tuban Mencari Bintang” Datang Lagi

Anggota DPRD Kota Probolinggo Dorong Kesadaran Pajak Lewat Sosialisasi PBB-P2 di Kecamatan Wonoasih

22 April 2025 - 17:20 WIB

Anggota DPRD Kota Probolinggo Dorong Kesadaran Pajak Lewat Sosialisasi PBB-P2 di Kecamatan Wonoasih

ANEH BIN AJAIB, PEMILIK HAK TIDAK DILIBATKAN DALAM PROSES GANTI RUGI LAHAN OLEH PT SEI DAN KEPALA DESA BUNTA

22 April 2025 - 17:11 WIB

ANEH BIN AJAIB, PEMILIK HAK TIDAK DILIBATKAN DALAM PROSES GANTI RUGI LAHAN OLEH PT SEI DAN KEPALA DESA BUNTA

Team TRABAS KJN Gelar Halal Bihalal dan Rapat Koordinasi, Tegaskan Komitmen Jalankan Program Kerja 2025

22 April 2025 - 15:49 WIB

Team TRABAS KJN Gelar Halal Bihalal dan Rapat Koordinasi, Tegaskan Komitmen Jalankan Program Kerja 2025

Disdukcapil Kabupaten Probolinggo Luncurkan Inovasi “Si Inem” untuk Pelayanan Adminduk Keliling, Permudah Warga Daerah Terpencil Urus Dokumen

22 April 2025 - 15:41 WIB

Disdukcapil Kabupaten Probolinggo Luncurkan Inovasi “Si Inem” untuk Pelayanan Adminduk Keliling, Permudah Warga Daerah Terpencil Urus Dokumen
Trending di Nasional