Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Polri

Sebanyak 61 Calon Taruna/Taruni Akpol Ikuti Rikkes I di Polda Papua Barat

badge-check


Sebanyak 61 Calon Taruna/Taruni Akpol Ikuti Rikkes I di Polda Papua Barat Perbesar

Manokwari PB – Polda Papua Barat melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan (Rikes) Tahap I bagi calon taruna taruni Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Aula Arfak Conventional Hall Polda Papua Barat Rabu, (12/3), dipantau langsung oleh Kabid Dokkes Polda Papua Barat Kombes Pol. dr. Iskandar, selaku Ketua Tim Kesehatan.

Pemeriksaan kesehatan tahap I ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap peserta memenuhi standar kesehatan yang ditetapkan dalam proses seleksi Akpol. Pemeriksaan meliputi tes kesehatan umum, pemeriksaan tekanan darah, pengukuran tinggi dan berat badan, tes penglihatan, serta pemeriksaan fisik lainnya yang menjadi syarat utama dalam seleksi ini.

Sebanyak 61 Calon Taruna/Taruni Akpol Ikuti Rikkes I di Polda Papua Barat

Pada seleksi tahun ini, jumlah peserta yang mengikuti pemeriksaan kesehatan tahap I untuk Panitia Daerah (Panda) Papua Barat sebanyak 61 orang, terdiri dari 54 pria dan 7 wanita. Sementara itu, untuk panita daerah Papua Barat Daya terdapat 42 peserta, terdiri dari 39 pria dan 3 wanita.

Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Ongky Isgunawan, S.I.K., menegaskan bahwa seluruh tahapan seleksi, termasuk pemeriksaan kesehatan ini, dilakukan dengan prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel, dan Humanis). Hal ini untuk memastikan bahwa proses seleksi berjalan profesional dan akuntabel, sehingga hanya calon taruna yang benar-benar memenuhi syarat yang dapat melanjutkan ke tahap berikutnya.

Para peserta diharapkan dapat menjaga kesehatan dan kebugaran mereka selama proses seleksi berlangsung. Dengan seleksi yang ketat dan profesional, diharapkan Akademi Kepolisian dapat menghasilkan calon perwira Polri yang berkualitas, siap mengabdi kepada bangsa dan negara.

Kegiatan pemeriksaan kesehatan ini berjalan dengan tertib dan lancar, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dan standar pemeriksaan yang telah ditetapkan.

(Tim/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

 Berteduh Di Bawah Payung Keimanan, Personil Dan Bhayangkari Polsek Bungku Utara Berbagi Takjil.

28 Maret 2025 - 02:16 WIB

 Berteduh Di Bawah Payung Keimanan, Personil Dan Bhayangkari Polsek Bungku Utara Berbagi Takjil.

Keluarga Besar Alumni Akpol 1993, Batalyon Pesat, Gatra Salurkan Bantuan kepada Keluarga Korban Penembakan di OKU Timur

28 Maret 2025 - 01:30 WIB

Keluarga Besar Alumni Akpol 1993, Batalyon Pesat, Gatra Salurkan Bantuan kepada Keluarga Korban Penembakan di OKU Timur

Kapolres Maybrat, Hadiri Rapat forkopimda: Pendekatan dengan Tokoh Masyarakat Penting untuk Keamanan Daerah

28 Maret 2025 - 01:21 WIB

Kapolres Maybrat, Hadiri Rapat forkopimda: Pendekatan dengan Tokoh Masyarakat Penting untuk Keamanan Daerah

Kapolres Maybrat, Berikan Penyuluhan Bahaya Narkoba Dalam Kegiatan MPO PAM GKI Klasis Aitinyo

28 Maret 2025 - 01:12 WIB

Kapolres Maybrat, Berikan Penyuluhan Bahaya Narkoba Dalam Kegiatan MPO PAM GKI Klasis Aitinyo

Berkah Ramadan, Kapolres Probolinggo Gandeng Mahasiswa Bagikan Takjil untuk Masyarakat Melintas di Jalur Pantura

28 Maret 2025 - 00:14 WIB

Berkah Ramadan, Kapolres Probolinggo Gandeng Mahasiswa Bagikan Takjil untuk Masyarakat Melintas di Jalur Pantura
Trending di Social