Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

TNI, AD-AL-AU

Lantamal XIV, Dukung Pembukaan Liga 4 Zona Papua Barat Daya

badge-check


Lantamal XIV, Dukung Pembukaan Liga 4 Zona Papua Barat Daya Perbesar

Kota Sorong PBD (04/04/25) – Sebagai wujud dukungan terhadap perkembangan olahraga sepak bola di Provinsi Papua Barat Daya, Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XIV Sorong turut mendukung dan menghadiri pembukaan kompetisi sepak bola Liga 4 Zona Papua Barat Daya, yang diselenggarakan di Stadion Bawela, Jalan Arfak Nomor 47, Kampung Baru, Distrik Sorong Barat, Kota Sorong, Papua Barat Daya. (03/04)

 

Lantamal XIV, Dukung Pembukaan Liga 4 Zona Papua Barat Daya

Acara ini dibuka secara resmi oleh Gubernur Papua Barat Daya, Elisa Kambu, S.Sos. Kehadiran acara ini diramaikan oleh berbagai pejabat TNI-Polri dan Forkopimda, termasuk Lantamal XIV yang diwakili oleh Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) XIV Sorong, Letkol Marinir Helilintar Setyojoyo Laksono, S.E., dan Komandan Polisi Militer TNI AL (Danpomal) Lantamal XIV, Letkol Laut (PM) Dian Sumpena. Selain itu, sekitar 500 penonton dan perwakilan dari masing-masing tim turut memeriahkan acara. Liga 4 Indonesia Papua Barat Daya diikuti oleh enam tim dari berbagai daerah di provinsi Papua Barat Daya. Ajang ini menjadi langkah awal bagi tim-tim lokal untuk berkompetisi di tingkat yang lebih tinggi.

 

Gubernur Papua Barat Daya mengapresiasi Liga 4 Indonesia Papua Barat Daya sebagai ajang pembinaan talenta muda sepak bola. Beliau berharap ajang ini menjadi wadah bagi atlet muda Papua Barat Daya untuk berprestasi di tingkat nasional, dan menekankan pentingnya sportivitas. Lantamal XIV Sorong, sebagai bagian dari sinergi dengan pemerintah daerah, mendukung kelancaran dan keamanan acara, serta menunjukkan komitmen dalam pengembangan sepak bola sebagai bagian dari pembinaan generasi muda. Harapannya, Liga 4 Indonesia Papua Barat Daya sukses melahirkan bakat-bakat sepak bola dari Papua Barat Daya.

 

(Tim/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Wujud Kepedulian, Babinsa Ramil 1512-02/Patani Bantu Warga Penurunan Semen

17 April 2025 - 18:50 WIB

Wujud Kepedulian, Babinsa Ramil 1512-02/Patani Bantu Warga Penurunan Semen

Peduli Warga, Babinsa Koramil 1505-03 /Maba Angkut Batu untuk Pembangunan Rumah

17 April 2025 - 18:24 WIB

Peduli Warga, Babinsa Koramil 1505-03 /Maba Angkut Batu untuk Pembangunan Rumah

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

17 April 2025 - 17:40 WIB

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

Upacara Bendera Setiap 17-an Danlantamal XIV Tegaskan Pesan Panglima TNI tentang Profesionalisme, Integritas dan Etika Prajurit

17 April 2025 - 17:24 WIB

Upacara Bendera Setiap 17-an Danlantamal XIV Tegaskan Pesan Panglima TNI tentang Profesionalisme, Integritas dan Etika Prajurit

Kenaikan Pangkat 17 Prajurit Berprestasi di Lantamal XIV Sorong, Bukti Penghargaan atas Dedikasi dan Loyalitas

17 April 2025 - 17:15 WIB

Kenaikan Pangkat 17 Prajurit Berprestasi di Lantamal XIV Sorong, Bukti Penghargaan atas Dedikasi dan Loyalitas
Trending di TNI, AD-AL-AU