Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Berita

Bawaslu HST Apresiasi Dukungan TNI dalam Sukseskan Pilkada Damai

badge-check


Bawaslu HST Apresiasi Dukungan TNI dalam Sukseskan Pilkada Damai Perbesar

Barabai, HST – Pimpinan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) melakukan kunjungan silaturahmi dan koordinasi dengan Komandan Kodim 1002/HST, Letkol Inf Feri Perbawa, di Markas Kodim 1002/HST pada Senin (10/3). Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara Bawaslu dan TNI, serta menyampaikan apresiasi atas dukungan TNI dalam menyukseskan pelaksanaan Pilkada di HST.

Ketua Bawaslu HST, Nurul Huda, yang didampingi oleh dua Komisioner lainnya, M Taupik Rahman dan Hairul, menyampaikan terima kasih kepada jajaran TNI yang telah berperan aktif dalam menjaga keamanan dan kondusifitas selama Pilkada berlangsung.

Bawaslu HST Apresiasi Dukungan TNI dalam Sukseskan Pilkada Damai

“Kami sangat mengapresiasi jajaran TNI yang selalu mendukung kami sebagai penyelenggara Pemilu dalam memastikan keamanan dan kondusifitas hingga Pilkada kemarin berlangsung secara damai,” ujar Nurul Huda.

Selama pelaksanaan Pilkada, jajaran TNI terlibat dalam Kelompok Kerja (Pokja) pengawasan Netralitas ASN bersama Bawaslu. Keterlibatan ini merupakan bentuk kolaborasi dalam mengawasi setiap tahapan Pilkada.

Komandan Kodim 1002/HST, Letkol Inf Feri Perbawa, S.Hub.Int.,M.Han, juga menyampaikan terima kasih kepada Bawaslu atas koordinasi dan sinergi yang terjalin dengan baik selama Pilkada. “Dengan sinergi yang baik ini, alhamdulillah Pilkada di HST sampai selesai dan sampai pelantikan calon terpilih berlangsung dengan aman dan damai. Ini merupakan hasil kerja keras bersama seluruh elemen masyarakat,” kata Dandim.

Sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan, Ketua Bawaslu HST menyerahkan plakat kepada Dandim 1002/HST.

(pen1002hst)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Koarmada III, Berbagi Berkah Ramadhan: Santuni Anak Yatim di Panti Asuhan

28 Maret 2025 - 12:45 WIB

Koarmada III, Berbagi Berkah Ramadhan: Santuni Anak Yatim di Panti Asuhan

Apel Bersama TNI-POLRI dan Pemda Papua Barat Daya : Sinergi Untuk Keamanan Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri 1446/H Tahun 2025

28 Maret 2025 - 12:36 WIB

Apel Bersama TNI-POLRI dan Pemda Papua Barat Daya : Sinergi Untuk Keamanan Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri 1446/H Tahun 2025

Dandim Tabalong Hadiri Pelepasan Armada Mudik Gratis 2025, Bupati Apresiasi Program Mudik Aman

28 Maret 2025 - 12:33 WIB

Dandim Tabalong Hadiri Pelepasan Armada Mudik Gratis 2025, Bupati Apresiasi Program Mudik Aman

Penyaluran BLT-DD Ekstrem Triwulan 1 Tahun 2025 di Asembagus

28 Maret 2025 - 12:18 WIB

Penyaluran BLT-DD Ekstrem Triwulan 1 Tahun 2025 di Asembagus

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Serahkan Zakat untuk Kesejahteraan Umat

28 Maret 2025 - 10:10 WIB

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Serahkan Zakat untuk Kesejahteraan Umat
Trending di TNI, AD-AL-AU