Menu

Mode Gelap
TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Kodim 0820 Peringati Hari Juang Ke-79 Polsek Widang Tingkatkan Patroli di Perbatasan Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Advokat Muda Salamul Huda Nahkodai GP Ansor Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 88 Karateka Ikuti Ujian Kenaikan Tingkat Kodim 1009/Tanah Laut Peringatan Hari Juang Kartika TNI AD Ke-79, Dandim Tanah Laut Ajak Rakyat Bersama TNI Jaga NKRI HUT Ke-10 Sanggar Seni Reog Singo Lawu: Dukungan PKB Marelan

Nasional

Aksi Damai Dukung Revisi UU TNI di Jembatan Tabanio II Tanah Laut

badge-check


					Aksi Damai Dukung Revisi UU TNI di Jembatan Tabanio II Tanah Laut Perbesar

Pelaihari – Puluhan masyarakat yang tergabung dalam Lembaga Swadaya Masyarakat Merah Putih (LSM MP) Tanah Laut melaksanakan aksi damai untuk menyuarakan dukungan terhadap revisi Undang-Undang Tentara Nasional Indonesia (UU TNI), yang berlangsung di sepanjang Jembatan Tabunio II, Kabupaten Tanah Laut, Minggu (30/3/2025).

Aksi yang dipimpin oleh Hardiansyah, Ketua LSM MP Tanah Laut, menegaskan pentingnya disahkannya revisi UU nomor 34 tahun 2004 tentang TNI. Dalam orasinya, Hardiansyah menyampaikan bahwa mereka mendukung penuh pengesahan UU TNI yang baru pada 2025, dengan tujuan agar TNI bisa lebih optimal dalam menjalankan tugasnya, khususnya dalam memberikan kontribusi nyata terhadap negara dan masyarakat.

Aksi Damai Dukung Revisi UU TNI di Jembatan Tabanio II Tanah Laut

“Jembatan Tabunio II ini adalah simbol nyata kontribusi TNI di Tanah Laut. Dua tahun yang lalu, saat bencana banjir melanda, jembatan ini rusak parah dan perekonomian masyarakat terganggu. Namun, berkat bantuan cepat dari TNI, dalam waktu singkat jembatan sementara yang menghubungkan jalur utama berhasil dibangun. Itu adalah bukti nyata bahwa TNI peduli terhadap rakyat,” ujarnya.

Menurut Hardiansyah, aksi damai ini digelar di lokasi yang memiliki makna penting, karena masyarakat merasakan langsung peran TNI dalam mengatasi kesulitan yang mereka hadapi. Selain itu, ia menanggapi isu yang berkembang tentang kemungkinan revisi UU TNI akan mengembalikan dwifungsi TNI. Ia menegaskan bahwa hal itu adalah narasi yang digulirkan oleh kelompok-kelompok yang ingin menggoyahkan stabilitas negara dan memanfaatkan situasi untuk kepentingan pribadi.

“Opini yang mengatakan revisi UU TNI akan mengembalikan dwifungsi TNI hanya sekadar provokasi yang digulirkan oleh kelompok tertentu. Kami ingin masyarakat Tanah Laut tetap waspada dan tidak terjebak dalam provokasi yang dapat merusak kesatuan dan persatuan bangsa,” tegas Hardiansyah.

Lebih lanjut, LSM Merah Putih berkomitmen untuk terus mengawal revisi UU TNI dan mendukung penerapannya agar TNI dapat lebih maju dan lebih kuat dalam menjalankan tugas negara. “Rakyat Tanah Laut selalu mendukung TNI. Bravo TNI!” pungkasnya.

Aksi damai yang berjalan lancar ini diikuti oleh berbagai elemen masyarakat dan mendapat perhatian dari warga sekitar yang juga turut memberikan dukungan terhadap peran aktif TNI di daerah tersebut.

(Edi D/Pendim 1009/Tla)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

PPNI Kabupaten Probolinggo Tunjukkan Sportivitas di Porwat Jatim 2025

28 April 2025 - 08:07 WIB

PPNI Kabupaten Probolinggo Tunjukkan Sportivitas di Porwat Jatim 2025

Pemkab Probolinggo Percepat Perbaikan 12 Jembatan Rusak Akibat Banjir

28 April 2025 - 00:22 WIB

Pemkab Probolinggo Percepat Perbaikan 12 Jembatan Rusak Akibat Banjir

Atlet Probolinggo Almira Raih Perunggu di Kejurprov Renang Jatim 2025

28 April 2025 - 00:15 WIB

Atlet Probolinggo Almira Raih Perunggu di Kejurprov Renang Jatim 2025

Polres Blora Tindak Tegas Balap Liar, 27 Pelaku Diamankan

27 April 2025 - 18:54 WIB

Polres Blora Tindak Tegas Balap Liar, 27 Pelaku Diamankan

Evakuasi Personil Satgas AB Moskona 2025 dari Lokasi Hilangnya Iptu Tomi Samuel Marbun

27 April 2025 - 14:56 WIB

Evakuasi Personil Satgas AB Moskona 2025 dari Lokasi Hilangnya Iptu Tomi Samuel Marbun
Trending di Nasional